Selasa, 26 Januari 2016

Pemberdayaan

Pemberdayaan apa sih menurut anda?

ini pekerjaan saya, atau saya banget begitu, kalau memakai bahasa anak muda.
Sudah lebih 10 tahun saya jalani sejek tahun 2006, sampai saat ini 2016.
Lama memang, tidak terasa.. dan aku bangga menjalaninya. Dapat membantu sesama. Membatu masyarakat yang kurang mampu, secara ekonomi lemah, juga saat seperti saat ini ekonomi bagus tetapi pengetahuan kurang.
Pokoknya ada kurangnya, dan merekalah yang kita bantu.

Jam kerja yang fleksibel, bisa di atur namun terasa tidak cukup untuk 24 jam sehari.. rasanya mintak nambah jam gitu loh dalam sehari.

Media yang di gunakan mulai yang sangat sederhana, apa adanya sampai media online, mengunakan aplikasi terkini sampai yang jadul, tidur di lantai, kursi, atau nginap di rumah masyarakat sampai tidur di hotel berbintang itu di jalani.

Bidang yang di geluti, keuangan, bangunan, marketing, pembukuan, publik relation, organisasi, pemberdayaan, ekonomi, koordinasi, kesehatan, ekonomi, pendidikan semua di jalani dan di godok jadi satu sesuai porposinya di gunakan.

Jalan terjal, licin, berbatu, lancar, angin, badai dan hujan teman yang mengiasi perjalalanan sehari-hari.

Begitulah pemberdayaan itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar